Prediksi Pertandingan

Prediksi Bola: Newcastle vs PSV 22 Januari 2026

January 22, 2026

Logo 1 VS Logo 2

Newcastle akan berhadapan dengan PSV Eindhovgen dalam matchday 7 league phase Liga Champions 2025/2026. Pertemuan kedua tim akan berlangsung pada Kamis (22/1/2026) pukul 03.00 WIB di Stadion St James' Park.

Ini menjadi pertemuan pertama Newcastle dan PSV Eindhoven dalam lebih dari dua dekade. Duel terakhir tersaji di perempat final UEFA Cup 2003/04, saat Newcastle unggul agregat 3-2 berkat hasil imbang 1-1 tandang dan kemenangan kandang 2-1.

Situasi klasemen membuat laga ini terasa krusial. Newcastle berada di peringkat ke-12 dengan 10 poin dari enam laga, sementara PSV menempati posisi ke-21 dengan koleksi delapan poin, terpaut dua angka dan sembilan strip.

Performa Newcastle sepanjang musim berjalan belum stabil. Tim asuhan Eddie Howe kerap tampil meyakinkan, tetapi inkonsistensi membuat tekanan dari publik sendiri tak terhindarkan.

Memasuki 2026, pola itu masih terlihat. Newcastle meraih dua kemenangan

liga, lolos lewat adu penalti di FA Cup, kalah pada leg pertama semifinal Carabao Cup, lalu ditahan imbang Wolves tanpa gol.

PSV datang dengan pendekatan menyerang khas Peter Bosz. Status juara Eredivisie dua musim beruntun memberi mereka kepercayaan diri, tapi pendekatan ofensif kadang meninggalkan celah di lini belakang.

Di Liga Champions, PSV membuktikan kapasitasnya sebagai ancaman. Kemenangan telak 4-1 atas Liverpool di Anfield menjadi penanda, tapi kekalahan 2-3 dari Atletico Madrid membuat posisi mereka belum sepenuhnya aman.

St James' Park diperkirakan kembali menghadirkan atmosfer keras. Newcastle sering tampil berbeda di kandang sendiri, sementara PSV kemungkinan memilih bermain lebih efisien lewat serangan balik cepat.

Head to Head :

14/04/04 Newcastle 2-1 PSV
08/04/04 PSV 1-1 Newcastle
05/11/97 Newcastle 0-2 PSV
22/10/97 PSV 1-0 Newcastle

Lima Laga Terakhir Newcastle :

18/01/26 Wolves 0-0 Newcastle
14/01/26 Newcastle 0-2 Man City
10/01/26 Newcastle 7-6 Bournemouth (adu penalti)
08/01/26 Newcastle 4-3 Leeds
04/01/26 Newcastle 2-0 Palace

Lima Laga Terakhir PSV :

18/01/26 Sittard 1-2 PSV
15/01/26 Den Bosch 1-4 PSV
11/01/26 PSV 5-1 Excelsior
21/12/25 Utrecht 1-2 PSV
17/12/25 PSV 3-0 GVVV

Perkiraan Susunan Pemain:
Newcastle United (4-3-3): Pope; Trippier, Thiaw, Botman, Hall; Guimaraes, Tonali, Joelinton; Barnes, Woltemade, Gordon. Pelatih: Eddie Howe.

PSV (4-2-3-1): Kovar; Sildillia, Schouten, Gasiorowski, Junior; Veerman, Wanner; Perisic, Gil, Bajraktarevic; Driouech. Pelatih: Peter Bosz.

Prediksi Bola: Newcastle United Menang, Handicap: 0 : 1/2
(http://bolamania.id)

← Kembali ke daftar prediksi